Rancang Bangun Game Edukasi Pengenalan Alfabet Menggunakan Augmented Reality
Abstract
Perkembangan teknologi Augmented Reality (AR) membuka peluang inovasi dalam dunia pendidikan, khususnya untuk meningkatkan minat belajar anak. Penelitian ini bertujuan merancang dan mengimplementasikan game edukasi pengenalan alfabet berbasis AR menggunakan Unity 3D dan Vuforia untuk platform Android. Metode pembelajaran konvensional di TK Teratai, Kabupaten Soppeng, dinilai kurang menarik, sehingga anak-anak cenderung bosan dan lebih tertarik bermain. Game ini dirancang dengan pendekatan Software Development Life Cycle (SDLC), meliputi tahap analisis kebutuhan, desain sistem, pengembangan, pengujian black box, dan pemeliharaan. Aplikasi ini memanfaatkan teknologi marker-based AR untuk menampilkan objek 3D huruf alfabet yang interaktif, dilengkapi audio dan kuis edukatif. Hasil pengujian menunjukkan semua fitur berfungsi optimal, termasuk deteksi marker, tampilan objek 3D, dan respons audio. Implementasi game ini terbukti meningkatkan minat belajar anak melalui visualisasi menarik dan interaktivitas, sekaligus mendukung perkembangan kognitif. Penelitian ini merekomendasikan pengembangan lebih lanjut dengan penambahan konten dan sosialisasi penggunaan aplikasi untuk optimalisasi pembelajaran
Downloads
References
Laia, A., Septian Hardinata, R., & Hariyanto, E. (2023). Rancang Bangun Game Edukasi Aquaponik Dan Hidroponik Berbasis Android Design of AndroidBased Aquaponic and Hydroponic Educational Games. Journal of Information Technology and Computer Science (INTECOMS), 6, 66–71.
Mardiyanti, C. & P. (2023). Sistem Aplikasi Android Service Provider Biznet Pada Pt Supra Primatama Nusantara. Sistem Aplikasi Android Service Provider Biznet Pada Pt Supra Primatama Nusantara, 4(1), 259–271.
Nisa, W. &. (2023). Peningkatan Hasil Belajar Perkembangbiakan Tumbuhan Secara Vegetatif Melalui Game Edukasi Berbantuan Wordwall. Prosiding Dewantara Seminar Nasional Pendidikan. https://seminar.ustjogja.ac.id/index.php/d-semnasdik/article/view/699
Nursakti & Ismail (2023). . Pelatihan Pembuatan Perangkat Pembelajaran Berbasis Augmented Reality di SMKN 3 SOPPENG. Abdimas UNIPOL: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 57–60.
Nursakti & Suherman, S. (2023). Rancang Bangun Game Edukasi Pengenalan Bagian Organ Tubuh Pada Anak Usia Dini. Jurnal Ilmiah Sistem Informasi dan Teknik Informatika (JISTI), 6(2), 104–111. https://doi.org/10.57093/jisti.v6i2.154
Pangaribuan,(2020). Rancang Bangun Aplikasi Game Edukasi Pengenalan Huruf Alfabet dengan Teknologi Augmented Reality Berbasis Android. Jurnal Comasie, 3(3), 21–30.
JISTI