Sistem Informasi Pengelolaan Administrasi dan Penggajian Pegawai Pada Kantor Wilayah Kementrian Agama Kabupaten Soppeng
Abstract
Kantor kementrian agama kabupaten soppeng mempunyai permasalahan kegiatan yang kompleks seperti input data pegawai masih manual melalui media kertas atau formulir isian pegawai (FIP). Dalam menginputkan data pegawai pada FIP tersebut memerlukan waktu sekitar 8-10 menit. Data pegawai pada Kantor kementrian agama kabupaten soppeng berjumlah lebih dari 500 pegawai. Kantor wilayah kementrian agama Kabupaten Soppeng sangat membutuhkan sistem informasi manajemen kepegawaian yang mampu menangani permasalahan kompleks tersebut. Jika tidak ditangani secara komputerisasi dalam bentuk data digital, maka data-data tersebut akan menumpuk dan bisa terjadi banyak kesalahan didalamnya seperti susahnya proses manipulasi (insert, update, delete) dan pencarian data yang memakan waktu yang cukup banyak sehingga dapat menghambat kegiatan yang lain
Downloads
JISTI